Flora dan Fauna Unik di Sekitar Rute Jeep Kaliurang

Apakah kalian tau bahwa di kawasan sekitar gunung merapi terdapat banyak sekali jenis flora dan fauna Kaliurang yang unik loh terutama di sekitaran rute jeep nya. kali ini merapijeep akan memperkenalkan beberapa flora dan fauna unik nih yang ada di kawasan sekitar gunung merapi yang mungkin rute jeep yang akan kalian ambil nanti akan menemukan flora dan fauna ini. berikut ini flora dan fauna yang sudah merapijeep rangkum untuk kalian:

Flora

Untuk flora nya sendiri ada beberapa nih yang merapijeep sudah rangkum untuk kalian, yaitu:

  • Kaliandra Merah (Calliandra calothyrsus)
Sumber: id.wikipedia.org

Kaliandra merah merupakan tanaman yang sering dijumpai di sekitar kawasan pegunungan. Tumbuhan ini dikenal karena bunga merahnya yang mencolok dan sering menarik serangga seperti lebah dan kupu-kupu. Kaliandra juga memiliki kemampuan untuk memperkaya tanah dengan nitrogen, sehingga sering digunakan untuk reboisasi, tanaman ini sangat umum disekitar kawasan gunung merapi.

  • Pinus Merkusii (Pinus)
Sumber: http://library.sman7purworejo.sch.id

Pinus merkusii adalah jenis pinus yang tumbuh subur di daerah tropis seperti di lereng Gunung Merapi. Pohon ini terkenal karena kayunya yang kuat dan juga memberikan nuansa sejuk di hutan pinus Kaliurang. Daunnya yang menjulang tinggi dan bentuknya yang unik menjadi daya tarik tersendiri.

  • Pakis Raksasa (Cyathea contaminans)
Sumber: http://id.wikipedia.org

Pakis raksasa adalah tanaman paku yang biasa ditemukan di hutan pegunungan seperti kawasan sekitar gunung merapi. Tanaman ini dapat tumbuh menjadi sangat tinggi, bahkan dapat mencapai hingga 10 meter, dengan dedaunan yang lebar. Pakis raksasa memberikan suasana tropis yang eksotis dan menjadi tempat berteduh bagi berbagai jenis hewan kecil.

  • Anggrek Hutan (Dendrobium sp.)
Sumber: http://smkn2magetan.sch.id

Anggrek liar sering ditemukan di sekitar hutan Kaliurang, terutama di area yang lembap dan teduh. Anggrek-anggrek ini tumbuh di pohon atau di tanah, dengan bunga-bunga yang indah dan sering dijadikan objek fotografi oleh wisatawan yang datang.

  • Pohon Puspa (Schima wallichii)
Sumber: http://lindungihutan.com

Pohon puspa adalah jenis pohon kayu keras yang tumbuh di hutan tropis Indonesia termasuk di kawasan gunung merapi. Pohon ini sering digunakan untuk bahan bangunan, selain itu pohon ini juga berperan penting dalam menjaga stabilitas ekosistem hutan. Daun dan buahnya juga menjadi sumber makanan bagi beberapa satwa liar di kawasan ini.

Fauna

  • Elang Jawa (Nisaetus bartelsi)
Sumber: http://id.wikipedia.org

Elang Jawa merupakan burung pemangsa yang langka dan salah satu satwa endemik yang dilindungi, elang jawa sering terlihat terbang di atas hutan Kaliurang. Elang ini menjadi simbol kebanggaan Indonesia karena kemiripan pola bulu di kepalanya dengan lambang Garuda. Keberadaannya menjadi tanda ekosistem yang masih terjaga dengan baik.

  • Kera Ekor Panjang (Macaca fascicularis)
Sumber: http://www.kompas.com

Kera ekor panjang adalah primata yang sering dijumpai di sekitar hutan dan pemukiman, di Kaliurang kalian bisa menemukannya dengan mudah di sekitar tempat parkir Jeep Tlogo Putri. Mereka hidup berkelompok dan sering terlihat mencari makan di pepohonan. Kera ini memiliki ekor panjang dan cerdas, meski kadang bisa menjadi “nakal” dan mendekati wisatawan yang membawa makanan. Namun perlu diingat, ketika kalian berada di kawasan Kaliurang terutama di Tlogo Putri, kalian tidak diperkenankan memberikan makanan yang kalian miliki kepada kera tersebut dengan sengaja.

  • Tupai Jawa (Sundasciurus javanicus)
Sumber: http://id.wikipedia.org

Tupai Jawa adalah hewan kecil yang gesit dan sering terlihat melompat di antara pohon-pohon di kawasan Kaliurang. Mereka suka memakan buah-buahan, serangga, dan kacang-kacangan. Kehadiran mereka menambah keindahan ekosistem hutan dengan gerakannya yang cepat dan menggemaskan.

  • Jalak Suren (Gracupica contra)
Sumber: http://www.dictio.id

Jalak Suren salah satu burung dengan suara yang merdu dan sering terdengar di hutan Kaliurang. Mereka biasanya hidup berpasangan dan memiliki kemampuan untuk menirukan suara-suara di sekitarnya. Burung ini sering dianggap sebagai penanda keberuntungan oleh masyarakat setempat.

  • Kupu-kupu
Sumber: http://www.merdeka.com

Ada banyak sekali jenis kupu-kupu dengan berbagai warna di sepanjang jalur jeep, jika Anda jeli Anda dapat melihat kupu-kupu yang beterbangan di sekitar Anda, terutama di area yang lebih lembap. Mereka sering menghisap nektar dari bunga-bunga liar. Salah satu spesies yang umum ditemukan adalah kupu-kupu baron (Papilio memnon) dengan sayapnya yang besar dan berwarna gelap, serta kupu-kupu jelita Afrika (Danaus chrysippus) yang cerah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Buka WhatsApp
1
Butuh bantuan?
Care
Halo! Apa yang bisa kami bantu, Kak?